• Koalisi Lingkungan Jawa Timur

    1. Buntasyah, Bunta Pondesien 2. Cakrawala Timur, Surabaya 3. ChandraBhumi, Sidoarjo 4. Dewan Kota Surabaya 5. Dobrak, Mojokerto 6. Ecoton, Gresik 7. ELBUD (Lembaga Ekologi Budaya) 8. Forum Komunikasi Kehutanan Masyarakat (FKKM), Jatim 9. Forum Pemerhati Kehutanan Jember 10. Forum Perjuangan Rakyat (FPR), Mojokerto 11. FPLP (Forum Peduli Lingkungan Pesisir), Sidoarjo 12. Kawan Tani Lestari (Katari), Malang 13. Kelompok Belajar Sosialis (KBS), Surabaya 14. Klub Indonesia Hijau (KIH) Regional 3 Jawa Timur 15. Komunitas Jurnalis Peduli Lingkungan (KJPL) 16. Komunitas Perupa Peduli Lingkungan (KPPL), Sidoarjo 17. Langkah Hati, Madiun 18. LEM 21, Pacitan 19. Lembaga Advokasi Satwa (LASA) 20. LeSEHan, Lembaga Studi Ekologi Hutan, Madiun 21. Lesos, Mojokerto 22. LPKP, Malang 23. LSM Picket Nol, Jember 24. Malang Duta GKJW 25. Paguyuban Masyarakat Korban Jaker, Nganjuk 26. Paguyuban Warga Stren Kali Surabaya 27. Paramitra, Batu 28. PKM (Paguyuban Kali Maron), Trawas, Mojokerto 29. Pletonik Jawa Timur 30. Posko Ijo, Gresik 31. PPHM (Paguyuban Pelestari Hutan Mojokerto) 32. PPLH Seloliman 33. PRM (Perguruan Rakyat Merdeka), Lumajang 34. PSLH Mangkubumi, Tulungagung 35. Sahabat Lingkungan, Mojokerto 36. Saka, Jember 37. SBMI, Madura 38. Solidaritas Korban Lumpur Lapindo 39. Uplink (Urban Poor Linkage) Surabaya 40. WALI (Wahana Lentera Indonesia) 41. Yamajo, Jombang 42. Yayasan Bina Alam Indonesia, Gresik 43. Yayasan Jatim, Mojokerto 44. Yayasan Kaliandra, Pasuruan 45. YMAI (Yayasan Mitra Alam Indonesia), Surabaya 46. YPKGM, Lumajang 47. YPP (Yayasan Pemberdayaan Perempuan), Malang 48. YTSB (Yayasan Titah Sari Bening), Mojokerto
  • Meta

  • Blog Stats

    • 6.840 hits

Larung Sungai di Kali Surabaya

Tradisi Larung Sungai yang selama ini sudah dilakukan Paguyuban Masyarakat Stren Kali Surabaya, kali ini bakal dibuat lebih semarak. Koalisi Lingkungan Jawa Timur, dalam pertemuan di Yayasan Kaliandra Sejati di lereng Gunung Arjuno (Minggu, 13 Juli), sepakat mendukung tradisi tersebut. Acara tanggal 27 Juli 2008 itu, bukan sekadar tumpengan dan melarung “tumpeng artifisial” di sungai, melainkan ada tambahan penyebaran bibit ikan oleh Gubenur Jatim (terpilih) dan atraksi kesenian.

Selama ini, Larung Sungai dilakukan oleh masyarakat stren kali untuk mengingatkan masyarakat, bahwa ikan-ikan berhak hidup di Kali Surabaya. Bahwa pencemaran sungai yang selama ini terjadi harus dihentikan. Disamping itu, acara tersebut juga dimaksudkan untuk menciptakan suasana guyub diantara sesama penghuni. Tidak ada kaitannya dengan hari atau tanggal tertentu yang dianggap sakral. Biasanya memang dilaksanakan bulan Juni-Juli, kemudian dipilih tanggal yang longgar.

Terkait dengan agenda Pemilihan Gubernur Jatim, maka Koalisi Lingkungan merencanakan akan mengundang semua Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jatim untuk hadir dalam acara tersebut. Meskipun, tanggal 27 Juli itu Pemilihan Gubernur Jatim baru saja usai dilaksanakan (23 Juli). Bagi calon yang kalah, bukan tidak mungkin mereka tidak bersedia hadir. Tetapi bagi yang menang (meski hasil KPU belum diketahui), bisa jadi acara ini dapat dianggap sebagai pembuktian komitmennya terhadap lingkungan hidup.

Direncanakan, Gubernur Jatim terpilih itu (atau mantan Cagub/Cawagub yang hadir) akan diminta menjadi pembicara sarasehan yang diadakan di stren kali itu, disusul akan ikut menabur ikan di Kali Surabaya. Dalam hal ini Ecoton akan bekerjasama dengan pihak Jasa Tirta dalam pengadaan perahu dan penyediaan ikan oleh pihak lain. Sebelum tabur ikan, dilakukan Pawai Seni dengan membawa Ikan-ikan karton, juga penyajian Performing Arts, oleh Komunitas Perupa Peduli Lingkungan (KPPL) Sidoarjo.

Acara dilakukan mulai pukul 9.00, di stren kali Kebraon, Jl. Mastrip, belakang SPBU, di dekat markas Marinir agak ke barat. Seluruh pendanaan untuk acara ini ditanggung secara swadaya, patungan, jadi sangat diharapkan bagi siapapun untuk memberikan kontribusi.

Info selengkapnya, bisa menghubungi:
– Moh. Natsir (Uplink): 031 7104 1175
– Andreas (Ecoton): 031 7508837
– Henri Nurcahyo (Elbud): 081 23100 832

2 Tanggapan

  1. Siap berangkat !!!! Ma’af kemarin gak bisa gabung, pasukan rombongan saya keburu ngajak pulang pagi, sebab sudah semalam ada di Kaliandra…. (Teguh – KJPL)

  2. Beri dong aku info juga….biar gak cuma di cantumkan namanya, siapa tahu aku juga bisa sumbang saran…..

    Jember, 17 Juli 2008
    Ketua LSM Picket Nol Jember
    & FORUM PEMERHATI KEHUTANAN KABUPATEN JEMBER

    MIFTAHUL RACHMAN (MEMET)
    Telp. : 0331-3650906
    Hp. 081358540077

Tinggalkan komentar